Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2013

Jangan Sampai Kantong Bolong Saat Puasa

Gambar
Kami dari Dept.Ekonomi mau sedikit berbagi :) Alih-alih menjadi lebih hemat, biasanya orang justru menjadi semakin konsumtif di bulan Ramadhan. Pengeluaran pun malah jadi membengkak. Tapi, ada trik untuk menyiasati membengkaknya pengeluaran di bulan puasa, lo! Sinta terbilang orang yang ketat dalam urusan pengelolaan keuangan. Ibu dua orang anak ini selalu memastikan pengeluaran belanja bulanannya terkontrol. Dia juga selalu memastikan sebagian pendapatan rutin dialokasikan sebagai tabungan. Tapi, setiap tahun, ada satu saat di mana kantong keluarga Sinta bocor juga, yakni saat bulan puasa dan lebaran. Sinta selalu gagal menabung setiap bulan puasa tiba lantaran pengeluaran makan keluarga membengkak. “Padahal, kan, kalau puasa kita enggak makan siang, logikanya kita mestinya bisa hemat,” keluh dia. Sinta bukannya tidak menyadari apa yang menjadi penyebab pengeluaran keluarganya bertambah setiap puasa. Karyawati sebuah bank di Jakarta ini kerap memilih berbuka puasa

Alur Pendaftaran OSPEK PGSD

Gambar
INFO OSPEK ^^ Alur pendaftaran OSPEK PGSD : 1)Masuk ke FP Himaguseda Untirta 2)Mahasiswa baru mendownload "Formulir Manual" di http://himaguseda-untirta.blogspot.com lalu klik "Pendaftaran OSPEK" lalu pilih "Formulir Manual"  atau http://www.4shared.com/file/j0zJDeIp/FORMULIR_PENDAFTARAN_MALAM_KEA.html 3)Setelah itu mengisi dengan cara di ketik dan di print kemudain melampirkan foto asli dan di tempelkan pada formulir. 4)Kasihkan ke panitia yang ada di stand PGSD yang berada di Gedung A Lt.3 5)Setelah itu daftar online di blog kami "Himaguseda-untirta.blogspot.com" dan klik "Pendaftaran OSPEK" 6)Setelah itu pilih "Pendataran Online" dengan cara diketik dan dikirim. 7)Pendaftaran selesai. Info dan ketentuan lebih lanjut menyusul. kasih tau kawan Mahasiswa baru PGSD lainnya. Pendaftaran terakhir hari? pekan depan dan stand buka dari jam 09:00-15:00 wib Terima kasih Cp : - / -

Manfaat Ikut Organisasi Mahasiswa di Kampus

Gambar
Teman mengajak saya untuk bergabung dalam organisasi mahasiswa. Hmm Ikut tidak ya? Sebenarnya tertarik sih, tapi nanti takut mengganggu jadwal kuliah. Saya kan tidak mau kalau nilai-nilai saya jadi menurun. Saya juga maunya lulus tepat waktu, tidak mau lama-lama kuliah.. Pernah mengalami keadaan tersebut? Asal kamu tahu, banyak kok yang berpikiran seperti itu. Stigma bahwa ikut organisasi mahasiswa dapat mengganggu perkuliahan memang telah muncul sejak lama. Tapi sebenarnya tidak seperti itu. Soal ikut organisasi mahasiswa ganggu kuliah atau tidak, semuanya kembali ke mahasiswanya masing-masing. Misalnya, kalau kamu memiliki manajemen waktu yang baik, kamu pastinya dapat memprioritaskan mana yang saat itu lebih penting. Apakah sedang ada tugas kuliah yang deadline pengumpulannya dalam waktu dekat, atau persiapan acara organisasi yang waktunya lebih mendesak. Dengan mengikuti organisasi mahasiswa, manfaatnya banyak sekali untuk masa depan kamu. Dengan catatan, kamu berperan seb

Menjadi Seorang Guru

Gambar
 Menjadi guru, bukanlah pekerjaan mudah. Didalamnya, dituntut pengabdian, dan juga ketekunan. Harus ada pula kesabaran, dan welas asih dalam menyampaikan pelajaran. Sebab, sejatinya, guru bukan hanya mendidik, tapi juga mengajarkan. Hanya orang-orang tertentu saja yang mampu menjalankannya. Menjadi guru juga bukan sesuatu yang gampang. Apalagi, menjadi guru bagi anak-anak yang mempunyai “keistimewaan”. Dan saya, merasa beruntung sekali dapat menjadi guru mereka, walau cuma dalam beberapa jam saja. Ada kenikmatan tersendiri, berada di tengah anak-anak dengan latar belakang Cerebral Palsy (sindroma gangguan otak belakang). Suatu ketika, saya diminta untuk mendampingi seorang guru, di sebuah kelas khusus bagi penyandang cacat. Kelas itu, disebut dengan kelas persiapan, sebuah kelas yang berada dalam tingkatan awal di YPAC Jakarta. Lazimnya, anak-anak disana berumur antara 9-12 tahun, tapi kemampuan mereka setara dengan anak berusia 4-5 tahun, atau kelas 0 kecil. Saat hadir di